Jumat, 04 Juni 2010

JADWAL PENERIMAAN SISWA BARU TAHUN PELAJARAN 2010 - 2011

Dalam rangka menghadapi Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB ) Tahun Pelajaran 2010/2011 Dinas Pendidikan Dasar Kabupaten Bantul mengeluarkan surat edaran Nomor 422/806 tanggal 22 Mei 2010 tentang Edaran Jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2010/2011 yang ditujukan Kepala Sekolah SD/MI, SMP/MTs dan Dinas Instansi terkait.
Edaran ini mengacu Peraturan Gubernur DI. Yogyakarta Nomor 12 Tahun 2008 tentang Peoman Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB ) pada TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, SMK di Propinsi DI. Yogyakarta.
Dan Surat edaran ari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Propinsi DI. Yogyakarta Nomor 421/2010 tentang Jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2010/2011.

Hal ini dilakukan sebagai pedoman dalam rangka pelaksanaan PPDB Tahun 2010 sambil menunggu Peraturan Bupati tentang PPDB Tahun 2010 diterbitkan.
Adapun jadwal PPDB untuk SD/MI pendaftaran dimulai tanggal 30 Juni s.d. 2 Juli 2010,pukul 08.00 Wib s.d. 14.00 Wib.

Pengumuman untuk SD/MI 3 Juli 2010 pukul 10.00 Wib.
Dan bagi SD/MI yang jumlah pendaftarnya telah melebihi daya tampung dapat menutup pendaftaran sebelum tanggal 2 Juli 2010.

Untuk SMP/MTs Negeri pendaftaran dilaksanakan pada tanggal 7 s.d 8 Juli 2010,pukul 08.00 Wib s.d. 13.00 Wib.

Sedangkan untuk SMP/MTs Swasta dilaksanakan pada tanggal 7 s.d. 9 Juli 2010 pukul 08.00 Wib s.d. 14.00 Wib.

Seleksi SKHUASBN/SKHUASDA mata pelajaran bagi SMP/MTs Negeri dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2010.

Pengumuman hasil seleksi SMP/MTs Negeri dilaksanakan pada tanggal 9 Juli 2010 pukul 09.00 Wib.

Seleksi dan pengumuman SMP/MTs Swasta dilaksanakan pada tanggal 9 Juli 2010 pukul 14.30 Wib.

Pendafatran ulang peserta didik baru SMP/MTs Negeri yang diterima paling lambat tanggal 9 Juli 2010 pukul 15.00 Wib.
Pendafatran ulang peserta didik baru SMP/MTs Swasta yang diterima paling lambat tanggal 9 Juli 2010 pukul 16.00 Wib.

Bagi SMP Terbuka jadwal pendaftaran disesuaikan dengan SMP/MTs reguler dengan batas waktu sampai tanggal 31 Juli 2010.

Dalam rangka program Wajib Belajar, sekolah dapat menerima siswa Retrievel sampai 31 Agustus 2010 dan wajib memberikan pelayanan pendidikan anak berkebutuhan khusus ( inklusi ) untuk dididik bersama – sama anak lainnya / normal demi mengoptimalkan potensi yang dimilikinya.
Permulaan Tahun Ajaran Baru adalah Hari Senin, 12 Juli 2010.

0 komentar: